08 Agustus 2022

Wisp dan Hildryn, merupakan Warframe dengan tema infinity. Sumber: Gaming Bolt

    Konsep tak terhingga atau biasa disebut infinite merupakan sebuah konsep abstrak yang menjelaskan bahwa ada hal tak terhingga di dunia ini. Konsep tersebut bisa kamu temui di Warframe, kali ini saya akan mengulas mengenai konsep tak terhingga terhadap semua hal yang ada di universe Warframe. Lesssgo!


A. Warframe

1. Harrow
    Skill kit milik Harrow saling bersinergi dan menciptakan konsep infinite. Skill pertama bisa mengembalikan shield dan overshield. Skill 2 bisa regenerasi health. Skill 3 bisa regenerasi energi. Terakhir Augment skill 4 bisa memberikan critical merah terus menerus selama melakukan headshot ke musuh.
2. Wisp
    Wisp memiliki 3 skill pasif yang tak terhingga. Kamu bisa lompat terus menerus untuk menghilang tanpa harus mengonsumsi energi. Buff Skill 1 Wisp juga tak terhingga durasinya selama kamu berada di dalam radius Mote. Kemudian jika kamu menekan skill 2 2 kali dengan cepat maka kamu akan mendapatkan kekebalan selama 3 detik, kamu bisa spam skill ini selama ada energi.
3. Hildryn
    Hildryn memiliki mekanisme shield sebagai energinya. Maka untuk menggunakan semua skillnya termasuk skill infuse dari Helminth kamu bisa memanfaatkan skill 2nya. Skill 2 ini bisa dicast ke musuh di sekitar yang memiliki health atau armor untuk dikonversi sebagai shield atau overshield. Nantinya hasil konversi ini bisa berguna untuk spam skill lainnya.


B. Senjata

1. Knell/Knell Prime
    Pistol milik Harrow ini sebenarnya semi, jadi menembak sesekali ke target. Namun bisa menjadi auto dan memiliki magazine tak terhingga jika kamu melakukan headshot hit terus menerus.
2. Nataruk
    Bow pemberian Hunhow ini memiliki konsep infinite magazine dan ammo. Jadi bisa spam tembakan tanpa harus mengambil ammo dari musuh.
3. Fulmin
    Rifle milik Wisp ini konsepnya charge ammo. Jadi jika kehabisan magazine dalam beberapa detik akan refill sendiri.
4. Shedu
    Rifle milik faksi Sentient yang mirip dengan Bubonico ini memiliki konsep yang sama dengan Fulmin milik Wisp.

C. Item

D. Hal Lain

Terakhir diperbarui: 11 Agustus 2022

Silahkan berkomentar sesuai peraturan

- Hak cipta © 2022 sepenuhnya milik Digital Extremes - Desain dasar blog oleh Johanes Djogan -